Oleh Rijalai Dakhi, Mahasiswa Prodi Sistem Informasi Semester 3, Institut Teknologi dan Bisnis Indobaru Nasional

Istilah Datadi Era Digital semakin sering terdengar. Data hanyalah angka dan huruf jika tidak diolah lebih lanjut. Oleh karena itu, mengolah data sangat penting bagi banyak perusahaan-perusahhaan yang kemudian dipakai untuk memberikan wawasan dalam mendukung pengambilan keputusan yang efektif.

Jika data itu penting untuk diolah lebih lanjut, siapa yang mengolah data tersebut?

Nah, disinilah seorang Data Analyst dan Data Scientist berperan. Namun, banyak orang beranggapan bahwa Data Analyst dan Data Scientist itu sama. Tanpa basa-basi, yuk simak artikel berikut untuk memahaminya!

Data Analyst

Data Analyst adalah seseorang yang bekerja dengan data. Data Analyst berperan dalam menganalisis data internal pada perusahaan yang membawa dampak dalam pengambilan keputusan. Dengan itu, Data Analyst berpartisipasi saat proses komunikasi data kepada orang-orang dalam Perusahaan dan stakeholder.

Data yang dikumpulkan oleh Data Analyst dapat memecahkan masalah dan jadi pertimbangan dalam memastikan tahap lanjut dalam mengupayakan jalan keluar. Data yang dikumpulkan kemudian diolah itu merupakan data mentah(raw data) dalam kuantitas besar.

Data Scientist

Data Scientist adalah seseorang yang mengestimasi masa mendatang berbasis data. Data Scientist bertanggungjawab menelaah data yang ada agar mendapatkan pencerahan yag berpengaruh untuk masa depan.

Peralatan

Kedua hal ini sama-sama mendalami bidang data. Tapi alat yang digunakan untuk mengolah data beragam. Data Analyst memanfaatkan tools seperti PowerBI, Excel, Spreadsheet, Tableau dan beberapa bahasa pemograman salah satunya SQL. Tools ini yang akan memudahkan Data Analyst dalam memproses query juga visualisasi yang diperlukan. Sedangkan Data Scientist umumnya menggunakan bahasa pemograman seperti Phyton untuk mengolah data yang tersedia.

Kesimpulan

Sama-sama mengelola data namun tetap memiliki perbedaan ya, dari segi peran , tanggungjawab dan peralatan untuk pengelolaan data.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *